Holiday No, Study Yes, Indahnya Belajar Ala Santri di MAN 1 Probolinggo Kampus 2 Saat Hari Libur

Istigatsah di mushallah kampus 2 sebelum pembelajaran di madrasah diniyah, Sabtu (4/11/2023). Foto: tim humas

humas mansapro

MANSAPRO – Suasana berbeda di kampus 2 MAN 1 Probolinggo di saat semua siswa dan guru mengambil jatah hari libur, justru semua siswi yang di kampus 2 MAN 1 Probolinggo menyelenggarakan kegiatan pembelajaran khusus diniyah (keagamaan).

“Ya setiap hari Sabtu siswi yang di kampus 2 melakukan pembelajaran materi madrasah diniyah,” terang ibu Masruroh, pembina siswi yang berada di area pondok pesantren Nurul Jadid Paiton, Sabtu (4/11/2023).

“Siswi yang ada di kampus 2 adalah santri Nurul Jadid, jadi disamping mereka mengikuti aktifitas pembelajaran yang dari madrasah, mereka juga wajib mengikuti program pondok pesantren, ya seperti sekarang ini, hari Sabtu mereka mengikuti madrasah diniyah,” lanjut bu Mas.

“Di hari Jum’at pun mereka juga ada kegiatan di asrama, di dalam pondok, jadi mereka ini betul betul pengamal full day school, bukan basa basi, dua puluh empat jam mereka dalam proses pembelajaran, semua keseharian santri adalah proses pembelajaran, jangankan mengaji, mau makan, mau mandi, tidur sekalipun mereka masih dalam koridor tuntunan akhlak mulia yang telah didokrinkan oleh pondok,” ungkapnya dengan bangga.

Memang libur resmi di MAN 1 Probolinggo 2 hari, hari Jum’at dan hari Sabtu. (ZA)